========================================
Tiga bulan vakum, banyak bahan tulisan menumpuk. Kita mulai tulisan perdana di tahun 2017 saat berkunjung ke Banyuwangi.
Pantai Boom
Kebetulan saya bertugas ke Banyuwangi akhir 2016 lalu. Kabupaten di ujung Timur Pulau Jawa. Dulu dikesankan sebagai daerah mistis dan santet. Tapi kini menjadi Kabupten yang memiliki banyak potensi, terutama pariwisatanya. Da aKawah Ijen, Pantai Plengkung, Pantai Watu Dodol, Teluk Hijau, Pantai Boom, Pantai Pulau Merah, dan banyak lagi. Banyuwangi juga memiliki wisata kuliner yang beragam. Kalau anda pencinta kopi, mungkin Banyuwangi salah satu tempat terbaik untuk menikmatinya.
Kopai Osing
Terdapat 125 kamar, dengan sejumlah fasilitas yang tersedia seperti televisi layar datar, cermin, akses internet WiFi (gratis), kamar bebas asap rokok, AC. Pusat kebugaran dan kolam renang di hotel ini adalah tempat-tempat ideal untuk bersantai setelah hari yang sibuk.
Muncar Restaurant berlokasi di lantai dasar hotel dan menawarkan menu Indonesia maupun internasional untuk pilihan bersantap. Ada menu tradisional maupun yang bernuansa internasional.
Hotel Santika Banyuwangi dapat dijangkau dengan perjalanan 20 menit berkendara dari Bandara Blimbingsari. [KanalHotel]