Friday, May 5, 2017

Soll Marina Hotel Serpong

Jl. Raya Serpong Km. 7, Serpong Utara, Serpong, Tangerang, Indonesia, 15326

====================================




Akhirnya saya menyempatkan mengisi blog ini lagi. Setelah sekian lama vakum. Perpaduan niat dan kesempatan membuat saya tega membuat blog ini tak terisi lagi.

Oke, saya mulai dari hotel yang tidak begitu jauh dari Jakarta, Soll Marina Hotel Serpong. Saya menginap disana karena kebetulan ada kondangan pernikahan di daerah Alam Sutra. Karena acara malam hari, lebih baik saya cari hotel di sekitar tempat acara, tentu dengan harga yang miring tapi fasilitas tetap menyenangkan.

Kamar yang Nyaman

Karenanya direncanakan untuk menjauh dari Jakarta sejenak, saya berangkat sudah dari Sabtu pagi. Jalan-jalan keliling Alam Sutra, mampir ke IKEA, dan seterusnya. Jadi lepas makan siang, saya sudah tiba di hotel untuk istirahat. Hanya butuh waktu sekitar lima menit dari kawasan Alam Sutra dan Living World Mall.



Obat ganteng

Kamar saya rasa hampir sama seperti kebanyak hotel lain. AC yang dingin, TV kabel layar datar, lemari pakaian, meja dan cerek listrik. Yang menyenangkan, jaringan WIFI nya cepat. Jadi kalau butuh hiburan atau pekerjaan yang mengandalkan jaringan internet, tidak perlu khawatir. Respon pegawai hotelnya juga cepat. Saya sempat menepon ke lobi karena ada kebutuhan kamar mandi yang kurang, tak berapa lama petugas hotel sudah ke kamar membawa pesanan saya.

Jamu, biar kuat liat mantan bahagia dengan yang lain, eaa

Makanan tradisionalnya, ajib

Hotel ini sepertinya tidak memiliki fasilitas kolam renang. Tapi memang buat saya, kolam renang menjadi tidak begitu penting kalau kita banyak aktivitas lain. Yang berkesan lain dari hotel ini, menu sarapannya yang lumayan lengkap (terutama masakan tradisional) dan rasanya juga lezat. Apalagi lontong sayurnya. Rasanya tidak cukup dengan seporsi, hehe. [KanalHotel]

Tuesday, March 7, 2017

Hotel Santika Banyuwangi

Jalan S Parman No 15 Banyuwangi, Banyuwangi, Indonesia, 68418

========================================


 Tiga bulan vakum, banyak bahan tulisan menumpuk. Kita mulai tulisan perdana di tahun 2017 saat berkunjung ke Banyuwangi.

Pantai Boom

Kebetulan saya bertugas ke Banyuwangi akhir 2016 lalu. Kabupaten di ujung Timur Pulau Jawa. Dulu dikesankan sebagai daerah mistis dan santet. Tapi kini menjadi Kabupten yang memiliki banyak potensi, terutama pariwisatanya. Da aKawah Ijen, Pantai Plengkung, Pantai Watu Dodol, Teluk Hijau, Pantai Boom, Pantai Pulau Merah, dan banyak lagi. Banyuwangi juga memiliki wisata kuliner yang beragam. Kalau anda pencinta kopi, mungkin Banyuwangi salah satu tempat terbaik untuk menikmatinya.

 Kopai Osing


Selama di Banyuwangi, kebetulan saya menginap di Hotel Santika. Dibangun pada 2015, hotel menyediakan pelayanan dan fasilitas yang terbaik. Fasilitas terbaik hotel ini termasuk WiFi gratis di semua kamar, satpam 24 jam, layanan kebersihan harian, mesin fax, layanan taksi.




Terdapat 125 kamar, dengan sejumlah fasilitas yang tersedia seperti televisi layar datar, cermin, akses internet WiFi (gratis), kamar bebas asap rokok, AC. Pusat kebugaran dan kolam renang di hotel ini adalah tempat-tempat ideal untuk bersantai setelah hari yang sibuk.



Muncar Restaurant berlokasi di lantai dasar hotel dan menawarkan menu Indonesia maupun internasional untuk pilihan bersantap. Ada menu tradisional maupun yang bernuansa internasional.





Hotel Santika Banyuwangi dapat dijangkau dengan perjalanan 20 menit berkendara dari Bandara Blimbingsari. [KanalHotel]